Wednesday, February 7, 2018

Penyimpangan Sosial

Penyimpangan sosial bukanlah hal yang jarang ditemui. Banyak sekali tipe penyimpangan sosial, seperti tawuran, bullying, dan lain lain. Baru beberapa hari ini, ada sebuah kasus yang telah menjadi viral di sosial media tentang kasus penganiayaan seorang guru yang dilakukan oleh seorang siswa.
Saya telah meng-interview 5 orang tentang kasus ini dan tentang hal yang mencakup penyimpangan sosial.

Exhibit A: Annisa Azzahra M. Ganie, 15 tahun

Q: Apa opini anda tentang penyimpangan sosial dan menurut anda apa solusinya?

A: Penyimpangan sosial adalah perilaku tidak bermoral dan solusi untuk meminimalisasi itu terjadi adalah untuk tidak mengikuti arus negatif.

Q: Apa opini anda tentang kasus penganiayaan guru?

A: Kekerasan yang tidak layak

Q: Apakah menurut anda pendidikan di Indonesia baik? Beri alasan

A: Tidak karena masih banyak penyimpangan di sekolah

Exhibit B: Darren Sugiri, 15 tahun

Q: Apa opini anda tentang penyimpangan sosial dan menurut anda apa solusinya?

A: Hal yang tidak baik dan dapat merugikan orang lain. Solusinya adalah jangan menyimpang

Q: Apa opini anda tentang kasus penganiayaan guru?

A: Sangat absurd dan tidak sopan

Q: Apakah menurut anda pendidikan di Indonesia baik? Beri alasan

A: Kurang baik karena fasilitas belum lengkap dan masih banyak murid yang susah di handle


Exhibit C: Maura Putri Paramithan, 16 tahun

Q: Apa opini anda tentang penyimpangan sosial dan menurut anda apa solusinya?

A: Seharusnya tidak dilakukan. Solusinya adalah mendekatkan diri dengan Tuhan dan bergaul dengan orang baik

Q: Apa opini anda tentang kasus penganiayaan guru?

A: Sangat tidak patut dilakukan

Q: Apakah menurut anda pendidikan di Indonesia baik? Beri alasan

A: Sudah cukup baik di beberapa area


Exhibit D: Lingga Elvalia, 23 tahun

Q: Apa opini anda tentang penyimpangan sosial dan menurut anda apa solusinya?

A: Buruk dan sangat tidak bermoral. Solusinya adalah mendekatkan diri pada Tuhan

Q: Apa opini anda tentang kasus penganiayaan guru?

A: Buruk karena tidak bermoral

Q: Apakah menurut anda pendidikan di Indonesia baik? Beri alasan

A: Sudah cukup baik

Exhibit E: Jerry Saputra, 32 tahun

Q: Apa opini anda tentang penyimpangan sosial dan menurut anda apa solusinya?

A: Perilaku/tindakan diluar hukum yang merugikan orang lain dan harus ditegakan hukum

Q: Apa opini anda tentang kasus penganiayaan guru?

A: Anak itu kurang pendidikan dan tidak bermoral

Q: Apakah menurut anda pendidikan di Indonesia baik? Beri alasan

A: Belum karena belum bagus fasilitasnya di banyak sekolah




Jadi, konklusinya adalah, Indonesia harus meningkatkan kualitas pendidikan agar generasi berikutnya bermoral dan tidak berperilaku menyimpang. Untung meminimalisasi kemungkinan penyimpangan sosial, kita harus mulai menjadi remaja yang bermoral.

No comments:

Post a Comment